-->

Resep Sate Ayam Rembang

Resep Sate Ayam Rembang ---Jika diluar ada BBQ yang sudah mendunia itu, di Indonesia, sate bisa menjadi rivalnya. Ada berbagai macam jenis lauk pauk sate. Dan berikut adalah Resep Masakan dan Makanan lauk pauk Sate Ayam Rembang yang bisa kamu coba.
Sate Ayam Rembang
Bahan Sate Ayam Rembang
  • 600 gram daging ayam
  • 2 sendok teh garam
  • 600 ml santan kental
  • 2 sendok makan air asam Jawa
Bumbu Halus Sate Ayam Rembang
  • 15 buah cabe merah besar dan di rebus
  • 8 butir bawang merah dan di rebus
  • 4 siung bawang putih
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok makan gula merah
Cara Membuat Sate Ayam Rembang
  1. Lumuri potongan daging dengan sedikit garam. Sisihkan.
  2. Tusukkan 4 potong daging ayam ke setiap tusuk sate.
  3. Rebus santan bersama bumbu halus hingga mengental.Tambahkan air asam dan aduk rata.
  4. Masukkan sate ayam, aduk hingga daging berubah warna dan diamkan selama 30 menit. Lalu angkat.
  5. Panggang sate diatas bara api hingga agak kering. Sajikan sate dalam keadaan panas bersama sisa bumbunya.
Demikianlah Resep Masakan dan Makanan lauk pauk Sate Ayam Rembang kali ini. Coba juga Resep lauk pauk Rendang Ayam sebelumnya. Selamat mencoba!