-->

Resep Untuk Membuat Daging Bumbu Bali

Resep Untuk Membuat Daging Bumbu Bali ---Berikut ini adalah Resep Untuk Membuat Daging Bumbu Bali sebagai pelengkap lauk pauk berbahan dasar daging yang bisa kamu coba. Inilah resepnya:
Daging Bumbu Bali
Bahan Daging Bumbu Bali
  • 500 gram daging sapi, iris tipis
  • 1 batang serai, memarkan
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula merah
  • 1/2 sendok terasi, digoreng
  • 100 ml air
Bumbu Halus Daging Bumbu Bali
  • 4 siung bawang putih
  • 4 butir bawang merah
  • 6 buah cabai merah
  • 4 butir kemiri
  • 3 cm jahe
Cara Membuat Daging Bumbu Bali
  1. Panaskan minyak, tumis bumbu halusdan serai hingga harum. Masukkan daging, aduk hingga berubah warna.
  2. Tambahkan kecap manis, garam, gula merah, dan terasi. Aduk hingga rata.
  3. Masukkan air, masak hingga daging empuk dan kuah menyusut.
  4. Angkat, sajikan hangat.
Demikianlah Resep Untuk Membuat Daging Bumbu Bali kali ini. Baca juga resep lauk pauk berbahan daging sebelumnya tentang Cara Membuat Bistik Jawa. Selamat mencoba!