-->

Resep Untuk Membuat Cumi Jagung Manis

Resep Untuk Membuat Cumi Jagung Manis ---Berikut ini adalah Resep Untuk Membuat Cumi Jagung Manis yang bisa kamu coba untuk melengkapi hidangan lauk pauk kamu. Inilah resepnya:
Cumi Jagung Manis
Bahan Cumi Jagung Manis
  • 500 gram cumi, potong-potong
  • 1 buah wortel, iris tipis, kukus
  • 200 gram jagung muda, potong-potong serong, kukus
  • 1 butir bawang bombai, rajang halus
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 50 gram jamur merang
  • 200 ml air
Cara Membuat Cumi Jagung Manis
  1. Panaskan minyak, tumis bawang bombai hingga harum. Masukkan cumi, masukkan saus tiram, garam, gula, dan merica.
  2. Masukkan jamur merang, wortel, jagung muda, dan air. Masak hingga matang. Angkat, dan sajikan.
Demikianlah Resep Untuk Membuat Cumi Jagung Manis pada kesempatan kali ini. Baca juga resep masakan dan makanan lauk pauk sebelumnya tentang Cara Membuat Bawal Bakar Saus Padang. Selamat memasak dan mencoba resepnya!