-->

Resep Untuk Membuat Rendang Kerang

Resep Untuk Membuat Rendang Kerang ---Berikut ini adalah Resep Untuk Membuat Rendang Kerang yang bisa kamu coba untuk melengkapi sajian hidangan lauk pauk kesukaan kamu. Inilah resep yang bisa kamu coba:
Rendang Kerang
Bahan Rendang Kerang
  • 600 gram kerang
  • 2 batang serai, memarkan
  • 2 lembar daun kunyit
  • 2 liter santan
  • 1 buah asam kandis
  • 100 gram kacang merah
  • 1 sendok makan kecap manis
Bumbu Halus Rendang Kerang
  • 15 buah cabe merah kering
  • 16 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 4 cm lengkuas
  • 5 cm kunyit
  • 4 cm jahe
  • 3 sendok teh garam
Cara Membuat Rendang Kerang
  1. Rebus bumbu halus di dalam santan bersama serai, daun kunyit, asam kandis, dan kacang merah, serta kecap manis hingga mendidih sambil diaduk.
  2. Masukkan kerang, lalu masak dengan api kecil sambil di aduk hingga kering.
  3. Angkat, sajikan.
Demikianlah Resep Untuk Membuat Rendang Kerang pada kesempatan kali ini. Baca dan praktekkan juga Resep Masakan dan Makanan laluk pauk rendang kegemaran kamu tentang Cara Membuat Rendang Kacang Kentang pada post sebelumnya. Selamat mencoba!