
BAHAN SEAFOOD CUMI KERING
- 750 gram cumi putih
- 2 sendok makan air kapur sirih
- 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
- 1 1/2 sendok teh garam
- 200 gram kacang tanah, goreng
- 2 sendok makan gula pasir
- 50 ml air
- 250 ml minyak goreng untuk menggoreng
- 2 sendok makan minyak goreng untuk menumis
- 6 buah cabai merah, buang biji
- 3 siung bawang putih
- 1/2 sendok teh garam
- Potong cumi bentuk cincin selebar 1cm. Rendam dengan air kapur selama 25 menit, cuci bersih. Rendam kembali dengan air jeruk nipis selama 15 menit.
- Panaskan minyak, goreng cumi hingga kering kecoklatan. Sisihkan.
- Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan gula dan air, masak hingga mengental. Tambahkan cumi dan kacang, aduk rata.
- Angkat, dan sajikan Seafood Cumi Kering!