-->

Resep Untuk Membuat Sayur Daun Singkong

Resep Untuk Membuat Sayur Daun Singkong ---Pada artikel resep sayuran berkuah sebelumnya sudah ada Resep Gulai Daun Singkong. Terdapat sedikit perbedaan antara Gulai Daun Singkong dengan Sayur Daun Singkong, walaupun masih dikategorikan dalam jenis yang sama yaitu sayuran berkuah. Dan berikut adalah Resep Untuk Membuat Sayur Daun Singkong yang bisa kamu coba. Inilah resepnya:
Sayur Daun Singkong
Bahan Sayur Daun Singkong
  • 100 Pucuk Daun Singkong
  • 250 ml santan encer
  • 750 ml air
  • 100 gram teri nasi
  • 4 butir bawang merah, iris tipis
  • 4 batang serai memarkan
  • 1 buah tomat, potong 6 bagian
  • 1 papan petai, belah 2 bagian
  • 1,5 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok makan garam
  • 3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus Sayur Daun Singkong
  • 4 siung bawang putih
  • 3 cm kunyit
Cara Membuat sayur Daun Singkong
  1. Rebus daun singkong hingga layu, tiriskan, iris selebar 1 cm, sisihkan.
  2. Didihkan air, santan, dan ikan teridengan api kecil. Sisihkan.
  3. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bumbu halus hingga harum. Lalu masukkan bumbu halus, serai, tomat, dan petai. Aduk hingga layu.
  4. Maukkan tumisan ke dalam rebusan santan, tambahkan daun singkong. Masak hingga mendidih. Angkat dan sajikan.
Demikianlah Resep Untuk Membuat Sayur Daun Singkong pada kesempatan kali ini. Baca dan praktekkan juga resep sayuran berkuah pada postingan sebelumnya tentang Cara Membuat Sayur Buncis Tahu. Selamat mencoba!