-->

Resep Masakan dan Makanan

Kue Cake Coklat Keju
Resep Untuk Membuat Kue Cake Coklat Keju ---Kue cake Coklat Keju atau Cheezy Chocolate Cake ini juga termasuk jenis cake yang disukai. Berikut ini adalah Resep Untuk Membuat Kue Cake Coklat Keju yang bisa kamu coba untuk sajian kue dan cemilan kesukaan kamu. Cocok juga untuk sajian hidangan khas saat momen lebaran. Inilah Resep Kue Cake Coklat Keju yang bisa kamu coba:

BAHAN KUE CAKE COKLAT KEJU
  • 175 gram mentega tawar
  • 175 gram gula pasir halus
  • 3 butir telur ayam, pisahkan kuning dan putihnya
  • 2 sendok makan susu cair
  • 150 gram keju cheddar, potong dadu kecil
  • 100 gram chocolate chips
BAHAN KUE CAKE COKLAT KEJU YANG DI AYAK
  • 150 gram tepung terigu
  • 25 gram Coklat bubuk
  • 1 sendok teh baking powder
BAHAN TABURAN KUE CAKE COKLAT KEJU
  • 100 gram keju cheddar parut
  • 100 gram chocolate chips
CARA MEMBUAT KUE CAKE COKLAT KEJU
  1. Olesi loyang 18 cm dengan margarin lalu taburi sedikit tepung terigu.
  2. Kocok mentega dan gula hingga lembut.
  3. Masukkan kuning telur satu per satu sambil kocok hingga rata.
  4. Tambahkan susu, aduk rata.
  5. Masukkan campuran terigu, aduk hingga rata.
  6. Kocok putih telur hingga kaku, masukkan ke dalam adonan lalu aduk rata.
  7. Masukkan potongan keju dan chocolate chips, aduk rata.
  8. Tuang adonan ke dalam loyang, ratakan.
  9. Panggang dalam oven panas 180 C selama 45 menit.
  10. Angkat, dan siap disajikan setelah dingin.
Demikianlah Resep Untuk Membuat Kue Cake Coklat Keju pada kesempatan kali ini. Dengan mempraktekkan Resep Kue Cake Coklat Keju, kamu sudah bisa menyajikan hingga 16 potong. Jangan lupa untuk membaca dan mempraktekkan Resep Masakan dan Makanan kue serta cemilan enak sebelumnya tentang Cara Membuat Kue Cake Apel. Selamat mencoba dan menikmati! Kue Cake Apel
Resep Untuk Membuat Kue Cake Apel ---Kue cake berbahan apel termasuk jenis cake yang disukai. Berikut ini adalah Resep Untuk Membuat Kue Cake Apel untuk sajian kue dan cemilan kesukaan kamu. Cocok juga untuk sajian hidangan khas saat momen lebaran. Inilah Resep Kue Cake Apel yang bisa kamu coba:

BAHAN KUE CAKE APEL
  • 3 kuning telur ayam, kocok hingga kaku
  • 20 gram gula pasir halus, kocok hingga kaku
  • 40 ml minyak selada
  • 150 gram tepung terigu, ayak bersama baking powder
  • 1 sendok teh baking powder
BAHAN TOPPING KUE CAKE APEL
  • 150 gram apel hijau (Granny Smith) atau Fuji, iris tipis
  • 1 sendok makan gula pasir halus
  • ½ sendok teh kayu manis bubuk
CARA MEMBUAT KUE CAKE APEL
  1. Siapkan loyang loaf 18x18x8cm. Smeir margarin, taburi sedikit terigu.
  2. Kocok kuning telur dan gula hingga pucat dan kental.
  3. Masukkan campuran terigu, aduk rata.
  4. Tambahkan minyak selada, aduk rata.
  5. Masukkan putih telur kocok, aduk hingga rata.
  6. Tuang ke dalam loyang, ratakan.
  7. Susun irisan apel di atasnya.
  8. Panggang dalam oven panas 180 C selama 50 menit.
  9. Setelah permukaan cake kering, taburi gula pasir dan kayu manis.
  10. Lanjutkan memanggang hingga kecoklatan dan kering.
  11. Angkat dan siap disajikan.
Demikianlah Resep Untuk Membuat Kue Cake Apel pada kesempatan kali ini. Dengan mempraktekkan Resep Kue Cake Apel diatas, kamu sudah bisa menyajikan hingga 10 potong. Jangan lupa untuk membaca dan mempraktekkan Resep Masakan dan Makanan kue serta cemilan enak sebelumnya tentang Cara Membuat Kue Ulang Tahun Sederhana. Selamat mencoba dan menikmati! Resep Untuk Membuat Wingko Babat ---Berikut ini adalah Resep Untuk Membuat Wingko Babat yang bisa kamu coba untuk melengkapi sajian jajanan tradisional kamu. Inilah resep yang bisa kamu coba:
Wingko Babat
Bahan Wingko Babat
  • 3 butir telur ayam
  • 225 gramgula pasir
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh vanilla essence
  • 100 gram mentega
  • 250 gram kelapa parut muda
  • 250 gram tepung ketan
  • 150 ml santan kental
Cara Membuat Wingko Babat
  1. Aduk telur, gula, garam, vanilla essence, dan mentega hingga tercampur rata.
  2. Masukkan kelapa parut, tepung ketan, dan santan, uleni sampai menjadi adonan yang kalis.
  3. Siapkan loyang, olesi dengan mentega. Tuang adonan, panggang selam 45 menit hingga matang. Lalu, gunakan api atas, panggang selama 10 menit agar permukaan kue berwarna kecoklatan.
  4. Angkat, sajikan.
Demikianlah Resep Untuk Membuat Wingko Babat yang bisa kamu coba pada kesempatan kali ini. Baca dan praktekkan juga Resep Masakan dan Makanan cemilan jajanan tradisional sebelumnya tentang Cara Membuat Wajik Ketan. Selamat mencoba! Resep Untuk Membuat Wajik Ketan ---Berikut ini adalah Resep Untuk Membuat Wajik Ketan yang bisa kamu coba untuk membuatnya. Sangat cocok dijadikan sajian di pagi hari bersama segelas kopi. Inilah resepnya:
Wajik Ketan
Bahan Wajik Ketan
  • 1 liter beras ketan, rendam 3 jam
  • 1 liter santan
  • 700 gram gula merah, sisir halus
  • 50 gram gula pasir
  • 1,5 sendok teh garam
  • 6 lembar daun pandan
Cara Membuat Wajik Ketan
  1. Kukus ketan selama 20 menit. Angkat, lalu siram dengan air mendidih. Diamkan hingga air terserap, kukus ketan kembali selama 30 menit. Angkat.
  2. Rebus santan, gula merah, gula pasir, garam, dan daun pandan hingga mendidih.
  3. Masukkan ketan kedalam rebusan santan, aduk hingga terserap dan berminyak.
  4. Olesi loyang dengan minyak, alasi daun pisang. Masukkan wajik, ratakan, dinginkan, lalu potong-potong.
Demikianlah Resep Untuk Membuat Wajik Ketan yang bisa kamu praktekkan pada kesempatan kali ini. Baca dan praktekkan juga Resep Masakan dan Makanan jajanan tradisional sebelumnya tentang Cara Membuat Serabi Kinca. Selamat mencoba! Resep Untuk Membuat Serabi Kinca ---Berikut ini adalah Resep Untuk Membuat Serabi Kinca yang bisa kamu coba untuk membuatnya sebagai pelengkap sajian hidangan jajanan tradisional kesukaan kamu. Inilah resepnya:
Serabi Kinca
Bahan Serabi Kinca
  • 250 gram tepung terigu, ayak
  • 1/4 sendok teh baking powder
  • 1 butir telur ayam, kocok lepas
  • 250 ml santan encer
  • 3 tetes pewarna hijau
Bahan Saus Serabi Kinca
  • 200 ml santan
  • 150 gram gula merah, sisir
  • 50 gram gula pasir
  • 1 lembar daun pandan, potong-potong
  • 1/4 sendok teh garam
Cara Membuat Serabi Kinca
  1. Campur tepung terigu, baking powder, telur, santan, garam, dan pewarna hijau. Aduk hingga adonan halus dan tidak berbutir. Diamkan selama 15 menit.
  2. Panaskan cetakan serabi, ambil 1 sendok sayur adonan, tuangkan ke dalam cetakan. Tututp hingga kue matang.
  3. Membuat saus: Didihkan sanatan, gula merah, gula pasir, daun pandan, dan garam sambil terus diaduk hingga mengental. Angkat.
  4. Sajikan serabi denngan saus kinca.
Demikianlah Resep Untuk Membuat Serabi Kinca yang bisa kamu coba pada kesempatan kali ini. Baca dan praktekkan juga Resep Masakan dan Makanan cemilan jajanan tradisional sebelumnya tentang Cara Membuat Sarikaya. Selamat mencoba!